Menggunakan kamera HP dengan mode manual berarti kendali penuh berada di tangan pengguna HP. Cukup pelajari bagaimana cara memaksimalkan mode tersebut.

Dengan memaksimalkan mode manual memungkinkan Anda mendapatkan hasil bidikan sesuai keinginan. Bagi pecinta fotografi tetapi masih pemula, model manual pada kamera HP menjadi media belajar yang tepat.

Kamera HP dengan Mode Manual, Trik Belajar Fotografi Paling Mudah
unsplash.com

Trik-Trik Memaksimalkan Kamera HP dengan Mode Manual

Kebanyakan orang suka memanfaatkan mode otomatis pada kamera HP. Padahal, mode manual yang ada akan menuntun kita menjadi fotografer handal.

Kuncinya adalah konsisten belajar memotret. Sebelumnya, penting untuk mengetahui dan memahami berbagai fungsi dari mode manual yang tersedia.

Pengaturan ISO

Standarisasi tingkat sensitivitas pada kamera bisa Anda setel melalui pengaturan ISO. Semakin rendah setting angka ISO, maka kepekaan sensor terhadap cahaya juga rendah. Begitupun sebaliknya.

Saat setting ISO rendah, hasil bidikan kamera semakin gelap dan noise yang tertangkap sedikit. Pengambilan gambar bergerak atau tanpa tripod biasanya mengandalkan setting ISO.

Shutter Speed

Cara menggunakan kamera HP dengan mode manual berikutnya adalah pelajari fungsi shutter speed atau pengaturan kecepatan rana lensa. Shutter speed akan mengatur durasi waktu jendela aperture terbuka hingga tertutup kembali.

Bila menghendaki hasil foto semakin terang, maka biarkan aperture terbuka beberapa saat. Ketika pengaturan shutter speed lambat, maka cahaya yang terserap semakin banyak.

Pengguna mengandalkan shutter speed tinggi saat membidik objek bergerak cepat. Sedangkan untuk menghasilkan efek light trail menggunakan shutter speed lambat.

Exposure

Kamera ponsel dengan mode manual kebanyakan menyertakan kompensasi pencahayaan. Ada kalanya pengguna kamera ingin mendapatkan gambar sedikit lebih gelap atau lebih cerah. Dalam hal ini Anda bisa mengandalkan fungsi eksposure.

Hasil gambar over exposure sebagai hasil tangkapan cahaya yang masuk ke lensa berlebihan. Sebaliknya, hasil gambar under exposure terbentuk ketika penyerapan cahaya yang masuk ke lensa minim.

Andalkan Dukungan RAW

Gambar tanpa kompresi dan pengeditan atau gambar RAW memiliki ukuran file besar. Sensor kamera HP mode manual dengan dukungan RAW bisa menangkap semua data begitu baik.

Meski ukurannya besar, tetapi tidak menghilangkan kualitas dan lebih banyak kekuatan pengeditan.

Dukungan RAW baik sekali jika Anda berencana melakukan pengeditan ulang pada gambar. Dengan file berukuran besar tersebut memungkinkan sekali untuk melakukan eksposur penuh lengkap dengan pengaturan warna gambar.

Mudahnya, gambar RAW merupakan gambar mentah hasil bidikan kamera. Dengan demikian, memudahkan proses kustomisasi ketika tahap editing. Format gambar RAW tidak perlu melewati proses kompresi layaknya foto dengan format JPEG.

Apakah Anda memiliki trik lain ketika menggunakan kamera HP dengan mode manual? Apapun triknya, sebaiknya sambil mempraktikkannya. Teori saja tanpa praktek adalah hal yang sia-sia. Mana fungsi mode manual yang telah Anda coba?